Shampoo mobil Wetlook
I.
PENDAHULUAN
Latar Belakang
Shampoo merupakan “sediaan dari
surfaktan” (bahan aktif permukaan) dalam bentuk yang sesuai-cair,padat, atau
serbuk, dimana jika digunakan di bawah kondisi khusus dapat menghilangkan
lemak, kotoran
Shampoo
mobil adalah shampoo yang digunakan dengan air untuk mencuci dan membersihkan
mobil maupun kendaraan- kendaraaan lain. Shampoo mobil biasanya berbentuk
cairan kental karena bentuk pada umumnya memang seperti itu. Penggunaan shampoo
mobil juga telah meluas, terutama pada sarana-sarana publik,maupun tempat-
tempat pencucian mobil ataupun motor. Jika diterapkan pada suatu permukaan, air
yang mengandung shampoo mobil secara efektif mengikat partikel dalam suspensi
mudah dibawa oleh air bersih, sehingga semua kotoran, minyak, maupun olie dapat
terangkat.
Kebutuhan
masyarakat akan shampoo mobil sebagai bahan pembersih dari kotoran yang melekat
pada mobil maupun kendaraan lainnya. Oleh sebab itu maka kami pun membuat
sebuah produk shampoo yang khusus digunakan untuk membersihkan mobil. Produk
ini terbuat dari bahan – bahan yang ramah lingkungan dan tidak menyebabkan
iritasi pada kulit. Busa yang dihasilkan pun berlimpah sehingga dapat
membersihkan dengan sempurna dan beraroma wangi jeruk nipis yang menyegarkan.
Tujuan
:
Praktikum
ini bertujuan untuk mengenalkan sekaligus mengajarkan kepada mahasiswa tentang
bagaimana cara serta bahan – bahan apa saja yang akan dipergunakan dalam produksi
membuat shampoo mobil ( wet look ).
II.
DASAR
TEORI
Produk
Produk
di pasaran :
Banyak
sekali produk sabun cuci piring cair dipasaran contohnya seperti KIT SHAMPOO
MOBIL. Produk tersebut adalah produk
yang sangat disenangi oleh masyarakat dan laku keras penjualannya. Tingginya
penjualan tersebut dikarenakan selain harganya yang terjangkau, juga
dikarenakan hasilnya dalam membersihkan kotoran- kotoran yang menempel pada
mobil. Selain itu bahan pendukung seperti busa yang melimpah dan bau parfum
yang dipakai.
Produk
ini dibuat untuk memenuhi animo masyarakat yang tinggi terhadap shampoo mobil
karena dapat membersihkan mobil dari kotoran hingga tuntas. Selain itu
pembuatan produk ini juga dapat dipergunakan sebagai lapangan usaha kecil (home
industy) dengan modal yang kecil tetapi menghasilkan laba yang besar sebab
bahan-bahan yang dipergunakan mudah di dapat di toko bahan kimia dan harganya
terjangkau serta ramah lingkungan. Selain itu cara membuat shampoo mobil ini
pun tidak terlalu rumit sehingga dapat dibuat oleh siapapun.
III.
METODELOGI
Bahan:
1. Formulasi
:
1.
ABS :
50,007 gr
2.
Coustic Soda : 5.5000 gr
3.
Sodium Sulphate : 60,006 gr
4.
Cottoclarin BM : 120.070 gr
5.
Dewisil Liquid : 1 ml
6.
Enzim AR : 2,080
gr
7.
TX-100 :
30 ml
8.
Dimethicone 350
cps : 3 ml
9.
Silbion :
3 ml
10. Trilon :
0.510 gr
11. Sodium
Chloride :
5,020 gr
12. Aquadest : 890
ml
13. Parfum :
secukupnya
14. Pewarna :
secukupnya
2. Penjelasan
dan Fungsi Bahan :
1.
ABS :
Alkyl Benzene Sulphonat ( ABS ) berbentuk cairan kental bewarna coklat, yang
berfungsi sebagai pembersih sabun.
2.
Coustic Soda : Coustic Soda
( NaOH ) berbentuk bongkahan kristal, yang berfungsi sebagai penetral Alkyl
Benzene Sulphonat ( ABS ).
3.
Sodium Sulfat
(Na2SO4) :
Sodium Sulphate ( Na2SO4 ) berbentuk serbuk putih, tidak
berbau, dan merapuh di udara kering dengan kelarutan 2,5 bagian air serta tidak
larut dalam etanol 95 % yang berfungsi membantu dalam kelarutan cottoclarin BM
sekaligus sebagai pengental dan mempercepat pengangkatan kotoran (pembersih).
4.
Cottoclarin BM : Sodium Lauryl
Ether Sulfate berbentuk kental transparan dengan konsentrasi 70 % yang
berfungsi sebagai surfactan (pengurang tegangan permukaan air) dan berfungsi
sebagai sabun, karena menghasilkan busa yang banyak serta daya bersihnya bagus.
5.
Dewisil Liquid : Dewisil Liquid berbentuk
cairan kental transparan yang berfungsi sebagai penghilang olie dan dapat
menjadi sebagai pengawet pula.
6.
Enzim AR : Enzim AR berbentuk
serbuk putih yang berfungsi sebagai penghalau debu.
7.
TX-100 :
TX-100 berfungsi pengkilap yang juga sebagai penghasil busa,selain itu juga
berfungsi sebagai pengesat/ mengesatkan.
8.
Dimethicone 350
cps : Dimethicone
merupakan cairan kental yang berfungsi sebagai pengkilap permukaan cat.
9.
Silbion :
Silbion berbentuk cairan kental yang berfungsi sebagai pengkilap permukaan cat.
10.
Trilon :
Trilon berbentuk serbuk putih, yang berfungsi sebagai pengendap dan peklarut
logam- logam dalam air.
11.
Sodium Chloride
(NaCl) : Sodium Chloride ( NaCl
) berbentuk serbuk putih,tidak berbau, rasa asin, denan kelarutan 2,8 bagian
air, 2,7 bagian air mendidih, ± 10 bagian gliserol serta sukar larut dalam
etanol. Berfungsi membantu dalam kelarutan cottoclarin BM dan pengental.
12.
Aquadest : Aquadest
berbentuk cairan tak berwarna yang berfungsi sebagai pengencer.
13.
Parfum : Parfum
berbentuk cair berwarna oranye beraroma jeruk nipis yang berfungsi sebagai
pengharum.
14.
Pewarna : Pewarna
berbentuk cair berwarna biru yang berfungsi sebagai pewarna produk.
Alat:
1.
Pipet
2.
Botol Semprot
3.
Cawan Gelas
4.
Gelas Arloji
5.
Gelas Ukur
6.
Baskom
7.
Solet Plastik
8.
Sendok Nasi
Plastik
9.
Gelas Kimia
10.
Botol Air
Mineral
11.
Spatula
12.
Botol Timbang
Cara
Pembuatan :
1.
NaOH dilarutkan
dalam air ( 100 ml ) dan diaduk hingga larut.
2.
Larutan NaOH
ditambahkan kedalam ABS dan diaduk hingga homogen.
3.
Campuran
ditambahkan dengan Cottoclarin BM dan diaduk kembali sampai homogen.
4.
Di tempat
terpisah, NaCl dilarutkan dengan air 100 ml. Lalu tuangkan larutan NaCl
tersebut kedalam campuran No.3 tadi, aduk terus hingga homogen.
5.
Di tempat
terpisah larutkan Enzim AR dengan Trilon dan Sodium Sulphate ke dalam air yang
tersisa.
6.
Tuangkan
campuran No.5 kedalam campuran No.4, dan aduk hingga larut semua.
7.
Kemudian
tambahkan Dimethicon dan diaduk, lalu tambahkan Silbion dan diaduk, setelah itu
tambahkan Dewisil Liquid smabil diaduk.
8.
Tambahkan parfum
dan pewarna secukupnya, aduk lagi hingga homogen.
IV.
HASIL
DAN DISKUSI
1.
Hasil Produk :
a.
Fisik : sabun berbentuk cair berwarna biru
dengan bau parfum khas jeruk nipis dengan total hasil produksi 1.025 ml
b.
Kwalitas : pada
percobaan kami seluruh kotoran pada kendaraan yang dicuci semuanya terangkat
hingga bersih dan hasilnya pun jadi lebih mengkilap dari pada sebelum dicuci,
serta busa yang dihasilkan pun banyak dan terdapat aroma khas jeruk.
2.
Diskusi :
Dari
hasil praktikum di dapatkan cairan
kental
berwarna biru. Serta busa yang dihasilkan juga cukup banyak dengan bau jeruk
yang menyegarkan. Sehingga kotoran yang ada pada kendaraan dapat bersih setelah
pencucian.
V.
KESIMPULAN
DAN SARAN
Kesimpulan:
Shampoo mobil ini dapat
membersihkan mobil maupun kendaraan yang lainnya serta dapat menghasilkan busa
yang lebih dan berbau harum menyegarkan, sehingga sabun ini dapat bekerja
secara maksimal dalam membersihkan kotoran sebagai fungsi utamanya, serta
dengan menguasainya pembuatan produk tersebut, itu dapat digunakan sebagai
modal kita untuk memulai berwirausaha.
Saran:
Dalam pembuatan Shampoo mobil ini
sebaiknya kita harus benar- benar memperhatikan jumlah pengambilan bahan kita,dan
jangan sampai terlalu berlebih ataupun kurang karena nanti akan mempengaruhi
hasil akhir produk, mulai dari kekentalan maupun jumlah busa yang dihasilkan.
ini resep untuk brapa liter gan... ini hasil busa melimpah ya dan busa gak encer ya
BalasHapus